Thursday, November 27, 2014

Tato Menteri Susi 'Mengintip' Saat di Depan Para Bankir dan Pengusaha



Jakarta -Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menghadiri undangan diskusi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang pembiayaan sektor keuangan untuk program kemaritiman di Gedung Radius Prawiro, Kompleks Bank Indonesia (BI), Jakarta Pusat. Susi terlihat menggunakan pakaian serba merah, bersyal warna-warni dan menggunakan sepatu terbuka.

Namun ada pemandangan yang lainnya dari tampilan Menteri Susi. Di kaki kanan bagian bawah, terlihat ‘mengintip’ tato yang selama ini sudah jadi rahasia umum. Belakangan ini Susi memang tampak cuek memperlihatkan tatonya, termasuk pada hari ini.


Susi hadir pada pukul 13.45 WIB dan langsung duduk bersebelahan dengan Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad. Setelah itu, Susi menyampaikan pidato tentang dunia perikanan dan kelautan di Indonesia.


Bahkan saat berhadapan langsung dengan Muliaman Hadad, Susi terlihat tak canggung sama sekali. Susi tampil ke depan dan mendapatkan penghargaan dari Muliaman Hadad.


Pada pukul 14.30 WIB, Susi meninggalkan gedung BI, ia langsung menuju lift khusus dan turun dari lantai 25 tempat berlangsungnya acara.


Acara ini dihadiri oleh para Direktur bank-bank nasional seperti Direktur Institutional Banking Bank Mandiri Abdul Rachman, juga ada perwakilan dari BRI dan lainnya.


Selain itu, hadir perwakilan dari pengusaha organisasi Kadin antara lain Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto.


(wij/hen)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!







Tato Menteri Susi 'Mengintip' Saat di Depan Para Bankir dan Pengusaha

No comments:

Post a Comment