Friday, October 24, 2014

Berharap Jokowi Segera Umumkan Menteri, Pengusaha: Kita Ingin Lihat Perubahan



Jakarta -Presiden Joko Widodo (Jokowi) diperkirakan mengumumkan nama-nama di kabinetnya dalam waktu dekat. Dunia usaha berharap Jokowi tidak terlalu lama lagi menunda pengumuman kabinet, agar ekonomi bisa berjalan optimal.

Tatyana Sutara, Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jakarta, mengatakan pengumuman kabinet memang telah ditunggu-tunggu dunia usaha. Pasalnya, pengusaha punya harapan tinggi terhadap pemerintahan Jokowi.


“Kita punya presiden baru, harapan baru. Kita ingin segera melihat perubahan,” katanya kala ditemui di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Jumat (24/10/2014).


Tatyana berharap Jokowi bisa segera mengumumkan kabinetnya. “Pengusaha ingin pemerintah bisa bekerja lebih cepat. Harapan kita tinggi,” ujarnya.


Soal kriteria menteri, Tatyana menilai sebaiknya didominasi oleh kalangan profesional non partai. “Profesional non partai sebenarnya tidak masalah. Tapi takutnya kalau sudah sibuk di partai jadi tidak fokus” tuturnya.


Apalagi, lanjut Tatyana, Indonesia akan segera menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015. Indonesia akan menghadapi kompetisi yang luar biasa sehingga peran pemerintah benar-benar dibutuhkan untuk menyokong dunia usaha.


Agar Indonesia bisa bersaing, tambah Tatyana, pemerintahan Jokowi harus memperbaiki sejumlah hal. Namun dia menggarisbawahi pentingnya perbaikan birokrasi.


“Pelayanan harus satu atap, hapuskan ekonomi biaya tinggi. Kalau tidak, maka kita tidak bisa compete. Birokrasi kita sudah ada perbaikan, tapi belum sampai di titik ideal,” jelasnya.


(hds/hds)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!







Berharap Jokowi Segera Umumkan Menteri, Pengusaha: Kita Ingin Lihat Perubahan

No comments:

Post a Comment