Friday, August 29, 2014

SBY: Negara Neolib Tidak Sukai Ada Subsidi BBM



Jakarta -Melalui akun Youtube-nya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjelaskan betapa pentingnya subsidi BBM, karena untuk menolong rakyat miskin.

“Subsidi BBM memang salah satu persoalan yang harus dihadapi setiap pemerintahan yang memimpin negeri ini,” ujar SBY dalam video Youtube berdurasi 24.48 menit dengan judul ‘Tidak Mau Membebani Rakyat, Presiden SBY Pertahankan Harga BBM’, Jumat (29/8/2014).


Namun menurutnya, subsidi khususnya subsidi BBM peranannya sangat penting untuk membantu rakyat miskin.


“Hanya negara yang menganut sistem kapitalistik atau neolib subsidi ini tidak disukai. Tapi saya berpendapat lain. Untuk Indonesia saudara kita yang miskin yang daya belinya masih rendah, subsidi menolong betul. Asal tidak berlebihan dan tepat sasaran sehingga subsidi ini tidak keliru,” ungkapnya.


Ia setuju, jika ke depanya anggaran subsidi BBM subsidi dikurangi jumlahnya. Oleh karena itu, saat dirinya menjabat sebagai Presiden sejak 2004, pemerintah sudah beberapa kali menaikkan harga BBM subsidi.


“Makin kurang jumlah subsidinya, APBN kita makin ideal. Saya sependapat jika subsidi ini memang harus kita kurangi terus menerus. Untuk menguranginya pemerintah yang akan datang bisa melakukan hal yang sama (menaikkan harga BBM),” tutupnya.



(rrd/hen)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!







SBY: Negara Neolib Tidak Sukai Ada Subsidi BBM

No comments:

Post a Comment