Bisnis.com, JAKARTA—Bali dikenal dengan keindahan pantainya. Pantai Kuta, Pantai Sanur, atau Pantai Nusa Dua sudah lazim dikunjungi.
Selain pantai-pantai tersebut, Pulau Dewata masih menyimpan pesona di banyak pantai lainnya, termasuk Pantai Green Bowl.
Seperti dilansir situs resmi pariwisata Indonesia, ada keindahan alam terselubung di balik bukit dan rimbunnya pepohonan. Untuk mencapai lokasi Pantai Green Bowl tersebut, harus menuruni ratusan anak tangga.
“Keindahan alam pantainya berbeda dan ketenangan suasana yang ditawarkan pantai ini membuat jatuh hati siapa pun yang mengunjunginya. Keindahannya ibarat sepotong surga di sudut bawah Pulau Bali,” tulis situs tersebut.
Selain Pantai Green Bowl, rupanya pantai ini juga punya nama lain Pantai Bali Cliff dan Hidden Beach.
Pantai Green Bowl menyajikan suasana yang sepi dan alami. Pantai ini memiliki pasir yang putih bersih dengan air laut sebening kristal berwarna hijau kebiruan.
Di area pantai terdapat goa kecil yang dihuni ratusan kelelawar. Para peselancar sudah cukup mengenal tempat ini.
Selain berselancar dan snorkeling, aktivitas lain yang bisa dilakukan adalah berenang, berjemur, ataupun sekadar bermalas-malasan di tepi pantai sambil membaca buku.
Pantai ini juga cocok untuk berlatih yoga atau meditasi dengan suasana alam yang damai.
Bagaimana mencapainya? Untuk menuju ke Pantai Green Bowl dari Jimbaran dengan kendaraan pribadi atau sewaan, perlu mencari jalan menuju ke Pura Uluwatu hingga bertemu perempatan yang lurus ke arah Dreamland dan Pura uluwatu, sementara ke kanannya Pantai Balangan.
Selanjutnya, ambil arah ke kiri ke Pantai Green Bowl, sesampainya di gerbang, ambil jalan ke kiri lurus hingga terdapat parkiran, lalu sampailah di tujuan.
Dari arah Denpasar atau Kuta maka arahkan kendaraan menuju Uluwatu melalui Jalan Raya Uluwatu.
Sekitar 1 km setelah Objek Wisata Garuda Wisnu Kencana, terdapat sebuah perempatan, ada Nirmala Supermarket di sebelah kanan jalan.
Dari perempatan tersebut, belok ke kiri dan terus ikuti jalan tersebut sampai habis sejauh kira-kira 2 km, maka sampailah di tempat parkir Pantai Green Bowl.
Source : Www.indonesia.travel/id
Editor : Saeno
WISATA BALI: Bosan ke Kuta Atau Sanur? Coba yang Ini!
No comments:
Post a Comment