<!–TITOL:
Bulls Kiwi Gigih Serang Resistensi 0,8400
FITITOL–>
FXStreet – NZD/USD menyerang resistensi kunci 0,8400 dengan sengit, tetapi upaya tersebut tidak berhasil sejauh ini, karena pasangan tersebut sekarang diperdagangkan di 0,8386 setelah menyentuh tertinggi Asia saat ini di 0,8410
Bulls Kiwi mungkin memegang kendali penuh
NZD/USD menyentuh level resistensi 0,8400, menutup gap hari Senin, dan mengakhiri Selasa di zona hijau karena mata uang sensitif risiko ini diuntungkan dari jeda sementara dalam konflik Rusia-Ukraina. Pada skala jangka panjang, ketahanan 0,8390-0,8400 telah diuji beberapa kali. Ini berarti kenaikkan perlu terobosan yang jelas di atas area tersebut untuk mendapatkan kendali atas situasi tersebut. Dolar AS mungkin menguat hari ini jika angka ADP dan ISM Non-Manufaktur keluar lebih baik dari yang diharapkan, tetapi momentum kenaikan tidak akan cukup kuat untuk NZD/USD menembus resistensi tersebut di atas. Penurunan mungkin akan dibatasi oleh 0,8340, meskipun jika itu ditembus, bear akan dengan senang hati mendorong ke 0,8300.
Apa kunci tingkat NZD/USD hari ini?
Pivot point sentral hari ini dapat ditemukan di 0,8381, dengan support di bawah ini pada 0,8362, 0,8332 dan 0,8313, dengan resistensi di atas di 0,8411, 0,8430 dan 0,8460. MA per jam kebanyakan bullish, dengan SMA 200 di 0,8340 dan ema 20 harian di 0,8321. RSI per jam netral di 52.
[Lihat Posisi Perdagangan Kontributor]
** Ruang Berita FXStreet, FXStreet **
Bulls Kiwi Gigih Serang Resistensi 0,8400
No comments:
Post a Comment